Soichiro Honda adalah pendiri dan pemilik brand HONDA dari motor sampai mobil yang sudah terkenal di Dunia termasuk Indonesia yang mana motor dan mobilnya sudah merajai jalanan Indonesia. Soichiro Honda dibalik kesuksesannya ternyata banyak kegagalan yang dialaminya namun kata pantang menyerah dalam mindsetnya membuat dirinya mampu bangkit dari keterpurukan. Bagi Honda, janganlah melihat keberhasilan dalam menggeluti industri otomotif. Tapi lihatlah kegagalan-kegagalan yang dialaminya. “Orang
melihat kesuksesan saya hanya 1%. Tapi, mereka tidak melihat 99% kegagalan saya”, Ia memberikan petuah ketika Anda
mengalami kegagalan, yaitu mulailah bermimpi, mimpikanlah mimpi baru.
Kisah Honda ini, adalah contoh bahwa Suskes itu bisa diraih seseorang dengan modal seadanya, tidak pintar di sekolah, ataupun berasal dari
keluarga miskin. Tekad dan Kerja Keras dari Soichiro Honda sangatlah patut ditiru sehingga kitapun bisa berhasil dalam merintis usaha seperti Beliau. Adapun 5 Resep keberhasilan Honda :
1. Selalulah berambisi dan berjiwa muda.
2. Hargailah teori yang sehat, temukan gagasan baru, khususkan waktu memperbaiki produksi.
3. Senangilah pekerjaan Anda dan usahakan buat kondisi kerja Anda senyaman mungkin.
4. Carilah irama kerja yang lancar dan harmonis.
5. Selalu ingat pentingnya penelitian dan kerja sama.
1. Selalulah berambisi dan berjiwa muda.
2. Hargailah teori yang sehat, temukan gagasan baru, khususkan waktu memperbaiki produksi.
3. Senangilah pekerjaan Anda dan usahakan buat kondisi kerja Anda senyaman mungkin.
4. Carilah irama kerja yang lancar dan harmonis.
5. Selalu ingat pentingnya penelitian dan kerja sama.
Kisah Sukses Soichiro Honda
4/
5
Oleh
I Wayan Budiana